Language:

Search

Presiden Prabowo Subianto Gelar Pertemuan dan Jamuan Santap Malam dengan Para Pemimpin Negara

  • Share this:
Presiden Prabowo Subianto Gelar Pertemuan dan Jamuan Santap Malam dengan Para Pemimpin Negara

 

Jakarta, 21 Oktober 2024 — Setelah dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia untuk masa jabatan 2024-2029, Prabowo Subianto mengadakan pertemuan resmi dengan sejumlah pemimpin negara dan utusan khusus di Istana Merdeka, Jakarta, pada Minggu, 20 Oktober 2024. Pertemuan ini berlangsung usai pelantikan yang dihadiri oleh para delegasi internasional, termasuk PM Republik Korea Han Duck Soo, PM Singapura Lawrence Shyun Tsai Wong, PM Papua Nugini James Marape, PM Vanuatu Charlot Salwai, Wakil Presiden Laos Pany Yathotou, dan Wakil Presiden Republik Rakyat Tiongkok (RRT) Han Zheng.

Pertemuan pertama dimulai dengan Wakil Perdana Menteri Australia, Richard Marles, yang tiba sekitar pukul 16.30 WIB. Setelah sesi foto bersama dan mengisi buku tamu kenegaraan di Ruang Kredensial, Presiden Prabowo dan Wakil PM Australia melanjutkan diskusi di Ruang Jepara. Secara berturut-turut, Presiden Prabowo juga menerima kunjungan dari utusan khusus Inggris, David Lammy, serta Wakil PM Selandia Baru, Winston Peters. Pertemuan ini menjadi momentum penting dalam upaya pemerintah untuk memperkuat hubungan diplomatik dan menciptakan peluang kerja sama di berbagai sektor yang bermanfaat bagi kedua negara.

Selanjutnya, dalam rangka mempererat ikatan diplomatik tersebut, Presiden Prabowo menggelar jamuan santap malam resmi di Istana Negara. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran para pemimpin negara dan utusan khusus. "Keberadaan Anda semua di sini adalah kehormatan besar bagi kami dan bagi rakyat Indonesia," ungkap Presiden. Ia menambahkan bahwa kehadiran para delegasi mencerminkan komitmen untuk bersama-sama membangun hubungan yang lebih erat.

211024 4
 

Presiden Prabowo juga menyoroti pentingnya Indonesia yang baru saja melalui fase demokrasi konstitusional. Ia menyadari perlunya peningkatan dalam pelayanan dan pelaksanaan demokrasi guna mencapai kemajuan yang lebih baik. "Kami berkomitmen untuk menjunjung tinggi hubungan dengan negara sahabat dan ingin menjadi mitra kerja sama terbaik demi kebaikan bersama," tegasnya.

Jamuan santap malam berlangsung dalam suasana akrab, diiringi dengan persembahan tarian baris Bali oleh Sanggar Tari Budaya Khatulistiwa dan alunan musik orkestra dari Universitas Pertahanan. Para undangan disuguhi hidangan khas Nusantara, antara lain sate ayam, iga panglima, udang pasir Pulau Seliu, dan es teler entremet, yang tidak hanya mewakili kekayaan kuliner Indonesia, tetapi juga menjadi sarana untuk memperkenalkan budaya Indonesia kepada para tamu.

Jamuan malam ini bukan sekadar acara formal, melainkan juga merupakan momen penting untuk memperkuat kerjasama dan hubungan diplomatik antara Indonesia dan negara-negara sahabat.

(BPMI Setpres)


Dewan Ketahanan Nasional R.I.

Dewan Ketahanan Nasional R.I.

Dewan Ketahanan Nasional Republik Indonesia

Dikelola oleh Bagian Sistem Informasi, Biro PSP

lower-third-wantannas-hitam.png