Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional (Sesjen Wantannas) Laksdya TNI Dadi Hartanto, M.Tr (Han) menerima kunjungan kehormatan Director General Majlis Keselamatan Negara (Dirjen MKN) Malaysia Raja Dato’ Nurshirwan Zainal Abidin ke kantor Setjen Wantannas pada Rabu (16/8/2023).
Dirjen MKN membawa serta Rafizah Zahri selaku Direktur Majlis Keselamatan Negara Malaysia; Adlan Mohd Shaffieq sebagai Deputy Chief of Mission Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta dan Gobinath Nadarajah – First Secretary Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta.
Sesjen Wantannas didampingi oleh para Deputi dan Staf Ahli, memberikan pandangannya mengenai keamanan di Indonesia. Dalam pertemuan tersebut Sesjen Wantannas menyambut Dirjen MKN beserta rombongan dan berdiskusi mengenai isu – isu terkini terkait keamanan dan ketertiban negara.
Kunjungan kehormatan ini dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan kerjasama antar kedua negara tentang keamanan dan keselamatan negara.
“Untuk menjamin keamanan negara mempertahankan kedaulatan nasional dan kepentingan strategis, manajemen krisis dan bencana serta pengelolaan perbatasan darat, laut dan udara” ungkap Dirjen MKN.
Terkait isu terorisme, secara khusus Dirjen MKN menyampaikan apresiasinya kepada pemerintah Indonesia dalam menangani pencegahan maupun penindakan pelaku terorisme.
Sesjen Wantannas menyebutkan, “Kemampuan Detasemen Khusus 88 Polri telah memiliki pengalaman dan perjalanan yang panjang untuk menyelidiki dan menindak segala bentuk ancaman terkait terorisme. Mengingat isu ini bersifat lintas negara, kerjasama dengan MKN Malaysia akan memperkuat aparat penegak hukum kedua negara dalam pencegahan maupun penindakannya”, jelas Sesjen.
Sementara itu, Dirjen MKN mengundang Setjen Wantannas untuk berkunjung ke Puterajaya, Malaysia untuk melanjutkan pembahasan isu keamanan negara.
Kunjungan ditutup dengan penyerahan cinderamata dari dan untuk Sesjen Wantannas serta foto bersama.***(ms)