Language:

Search

Setjen Wantannas Gelar Pra Sidang Dewan III, Hasilkan Sejumlah Saran Tindak kepada Presiden

  • Share this:
Setjen Wantannas Gelar Pra Sidang Dewan III, Hasilkan Sejumlah Saran Tindak kepada Presiden

 

Sekretariat Jenderal Dewan Ketahanan Nasional (Setjen Wantannas) melaksanakan kegiatan Prasidang Dewan III Tahun 2023 yang berlangsung di Hotel Santika Premiere, Jakarta, Selasa (26/9).  Kegiatan Pra Sidang Dewan ini dipimpin langsung Deputi Bidang Sistem Nasional (Desisnas) Mayjen TNI Syachriyal Siregar.  

Dalam kesempatan ini Syachriyal yang membawakan sambutan Sesjen Wantannas Lakdsya TNI Dadi Hartanto mengatakan, dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya Wantannas melaksanakan rangkaian kegiatan yang dimulai dari Rakertas, Pokjasus, Ramusmat, Uji Materi, sampai dengan kegiatan Pra Sidang Dewan yang dikoordinasikan pelaksanaannya oleh Setjen Wantannas guna perumusan rancangan kebijakan strategis yang akan menghasilkan saran tindak yang diajukan kepada Presiden RI selaku Ketua Wantannas untuk mendapatkan keputusan.  

"Sesuai dengan uraian di atas, sebagai kelanjutan dari rangkaian kegiatan perumusan kebijakan strategis pada triwulan III tahun 2023, maka dilaksanakan kegiatan Pra Sidang Dewan III Tahun 2023," ucap Syachriyal.  

Kegiatan Pra Sidang Dewan III ini dilakukan dengan membahas 4 tema penting yakni, Meningkatkan Nasionalisme di Era Teknologi Informasi Guna Mengawal Transformasi Digital Dalam Rangka Pembinaan Ketahanan Nasional (Kedeputian Sisnas), Optimalisasi Penegakan Hukum Guna Mewujudkan Keberhasilan Revolusi Mental APH Dalam Rangka Penguatan Ketahanan Nasional (Kedeputian Sisnas), Mewujudkan Demokrasi di Indonesia Kemurnian Nilai Nilai Pancasila Guna Mencapai Indonesia Yang Adil dan Makmur (Kedeputian Polstra), dan Pembinaan Kesehatan Pertahanan Negara Berbasis Digital Dalam Rangka Menjaga Keamanan Nasional (Kedeputian Pengembangan). 

Setjen Wantannas Gelar Pra Sidang Dewan III-2
 

Kemudian untuk mekanisme Pra Sidang sendiri dilakukan dengan metode paparan oleh masing masing kedeputian yang kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Sedangkan untuk peserta terdiri dari sejumlah narasumber dan anggota Wantannas dari Kementerian/ Lembaga Pemerintah.  

Sebagai penutup dari kegiatan Pra Sidang ini, dihasilkan beberapa kesimpulan yang kemudian akan dijadikan rancangan kebijakan strategis yang menghasilkan saran tindak yang akan diajukan kepada Presiden RI selaku ketua Wantannas. Produk tersebut diharapkan akan menjadi rekomendasi kepada pemerintah dalam pengambilan keputusan penetapan kebijakan dan strategi nasional.  

Deputi Bidang Sistem Nasional (Desisnas) Mayjen TNI Syachriyal Siregar yang kemudian menutup agenda ini secara khusus mengucapkan terima kasih kepada para pakar dan narasumber yang menjadi bagian dari anggota kelompok kerja, serta memberikan sumbang saran dan pemikiran pada Pra Sidang Dewan ini.  

"Semoga apa yang telah kita bahas di hari ini menjadi buah karya kontribusi yang positif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," pungkasnya. (Humas/ FP). 


Dewan Ketahanan Nasional R.I.

Dewan Ketahanan Nasional R.I.

Dewan Ketahanan Nasional Republik Indonesia

Dikelola oleh Bagian Sistem Informasi, Biro PSP

lower-third-wantannas-hitam.png