Language:

Search

Dukung Percepatan Pembangunan KEK Di Sulawesi Utara, Tim KKDN Staf Ahli Setjen Wantannas Kunjungi Objek Potensial

  • Share this:
Dukung Percepatan Pembangunan KEK Di Sulawesi Utara, Tim KKDN Staf Ahli Setjen Wantannas Kunjungi Objek Potensial

Staf Ahli Sekretariat Jenderal Dewan Ketahanan Nasional (Sahli Setjen Wantannas) melaksanakan Kunjungan Kerja Dalam Negeri (KKDN) ke wilayah Sulawesi Utara selama 3 hari, hingga 7 Juli 2023. Tujuan dari KKDN tersebut untuk mengumpulkan data yang akan dipergunakan sebagai bahan dalam perumusan kebijakan percepatan pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di wilayah Manado, Sulawesi Utara. 

Bertindak sebagai Ketua Tim, Sahli Bidang Pertahanan dan Keamanan Laksda TNI Isrovi, S.E., M.M. KKDN ke Manado mengusung tema ““Percepatan Pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Provinsi Sulawesi Utara guna Meningkatkan Daya Saing Ekonomi dalam rangka Ketahanan Nasional”, 

Lokus pertama yang dikunjungi yaitu PT. Pertamina Geothermal Energy (PGE) Area Lahendong Sulawesi Utara. PGE Lahendong adalah proyek pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) di wilayah timur Indonesia yang mulai dioperasikan pada 2001. Wilayah tersebut sangat tepat untuk menggali informasi terkait pengoperasian PGE Lahendong secara komersial dan bagaimana PGE tersebut menjadi andalan pasokan listrik bagi wilayah Sulawesi Utara dan Gorontalo. 

Lokus berikutnya tim KKDN Sahli mengunjungi PLTP Binary Organic Rankine Cycle di Sulawesi Utara. Proyek ini merupakan pembangkit listrik yang menggunakan fluida organik sebagai penggerak turbin generator dengan memanfaatkan energi dari fluida panas bumi yang sebelumnya belum pernah dimanfaatkan. Proyek ini mulai dioperasikan pada 2021 dengan skema quick win untuk mencapai Fast Delivery Project. 

SAHLI 2
 

Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang, Minahasa Utara, menjadi salah satu destinasi super prioritas. Karena latar belakang tersebut, tim KKDN Sahli mengunjungi wilayah yang memiliki luas 197,4 hektare itu untuk melihat secara langsung potensi - potensi daerahnya.   

Keunggulan geostrategis wilayah yang dimiliki Likupang Timur yaitu sektor pariwisata dengan tema resor (resort) dan wisata budaya (cultural tourism). Tema tersebut didukung oleh kawasan sekitar yang memiliki pantai dan dekat dengan Wallace Conservation Center. Konsep Kawasan Ekonomi Khusus Likupang akan mengembangkan resor kelas premiun dan kelas menengah (mid range resort), budaya (cultural), dan pengembangan Wallace Conservation Center. 

Disamping itu, KEK Likupang memiliki keunggulan geo-ekonomi yang bertumpu pada lokasi Likupang Timur di Kabupaten Minahasa Utara serta memiliki orientasi geografis wilayah berdekatan dengan Bandara Internasional Sam Ratulangi dan pelabuhan Bitung.  
Tim KKDN Sahli Setjen Wantannas berharap dengan adanya KEK Likupang, bisa memberikan efek pertumbuhan ekonomi bagi masyarakat sekitar. 

Keunggulan geo-ekonomi KEK Likupang diproyeksikan untuk menarik investasi sebesar Rp.5T dan diproyeksikan dapat menyerap tenaga kerja sebanyak 65.300 tenaga kerja hingga 2040 nanti. 

Keunggulan geostrategis wilayah yang dimiliki Likupang Timur yaitu sektor pariwisata dengan tema resor (resort) dan wisata budaya (cultural tourism). Tema tersebut didukung oleh kawasan sekitar yang memiliki pantai dan dekat dengan Wallace Conservation Center. Konsep Kawasan Ekonomi Khusus Likupang akan mengembangkan resor kelas premiun dan kelas menengah (mid range resort), budaya (cultural), dan pengembangan Wallace Conservation Center.  
 


Dewan Ketahanan Nasional R.I.

Dewan Ketahanan Nasional R.I.

Dewan Ketahanan Nasional Republik Indonesia

Dikelola oleh Bagian Sistem Informasi, Biro PSP

lower-third-wantannas-hitam.png