Ogan Komering Ilir (OKI), 9 Oktober 2024 — Sekretariat Jenderal Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas RI) melaksanakan kunjungan resmi ke Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, dalam rangka memastikan kesiapan cooling system guna menjaga stabilitas keamanan nasional terkait penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024. Kunjungan ini bertujuan untuk mengumpulkan data dan informasi dari wilayah terkait pelaksanaan langkah-langkah pencegahan serta penanganan potensi konflik sosial yang mungkin terjadi selama proses Pilkada.
Kegiatan yang dipimpin oleh Koordinator Tim Wantannas RI, Irjen Pol. Dr. Nazirwan Adji Wibowo, dihadiri oleh Pejabat Bupati OKI, Ir. Asmar Wijaya, M.Si, jajaran kepolisian setempat, serta tokoh masyarakat dan penyelenggara Pilkada. Dalam sambutannya, Irjen Pol. Nazirwan menegaskan peran Wantannas sebagai lembaga strategis di bawah Presiden yang memiliki tanggung jawab dalam membantu kepala negara memastikan stabilitas dan ketahanan nasional.
"Sebagai bagian dari tugas kami, Wantannas mengemban amanah untuk melakukan pengamatan, evaluasi, dan analisis guna merumuskan kebijakan politik dan strategi nasional yang bertujuan menjamin tercapainya kepentingan nasional. Kunjungan ini merupakan wujud nyata dari komitmen kami untuk mendukung terciptanya Pilkada Serentak yang damai, bermartabat, dan berintegritas," ujar Irjen Pol. Dr. Nazirwan Adji Wibowo.
Pj. Bupati OKI, Ir. Asmar Wijaya, M.Si, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas perhatian Wantannas RI terhadap pelaksanaan Pilkada di Kabupaten OKI. Ia menekankan pentingnya peran Wantannas dalam memberikan panduan serta rekomendasi untuk mengoptimalkan cooling system sebagai langkah strategis mencegah dan mereduksi potensi konflik sosial.
"Sinergitas antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat sangat dibutuhkan dalam mewujudkan situasi yang aman dan kondusif selama Pilkada. Kami menyadari bahwa optimalisasi cooling system sangat penting untuk meredam ketegangan yang mungkin timbul dan memastikan proses demokrasi berjalan dengan lancar," ujar Pj. Bupati Asmar Wijaya.
Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto, turut menjelaskan bahwa Polres OKI telah mengambil langkah-langkah proaktif melalui program cooling system yang dilaksanakan secara intensif. "Kami berkomitmen untuk menjaga situasi kondusif selama Pilkada dengan melibatkan semua elemen, termasuk tokoh masyarakat dan penyelenggara Pilkada. Program cooling system ini bertujuan mencegah terjadinya konflik yang dapat mengganggu jalannya Pemilu, serta menciptakan suasana yang aman dan damai," ungkap Kapolres OKI.
Kunjungan Wantannas RI ini diharapkan mampu memperkuat komitmen bersama antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama proses Pilkada Serentak. Masukan dan hasil evaluasi dari kunjungan ini akan dirumuskan menjadi rekomendasi strategis yang disampaikan kepada Presiden untuk langkah-langkah lebih lanjut dalam rangka pembinaan ketahanan nasional.
Dengan adanya sinergi dari semua pihak, Kabupaten OKI diharapkan dapat menyelenggarakan Pilkada yang aman, damai, dan terhindar dari konflik sosial, serta menjadi contoh bagi daerah lain di Indonesia.